Mari belajar sambil berbagi

peluang usaha

Senin, 17 September 2012

3 Sekolah pemuridan merasa yakin

Sekolah Pemuridan
3. Merasa Yakin
The DCI Logo
3,000 halaman gratis         
Bacalah Bagian Alkitab Ini
Efesus 2.
Hafalkanlah Ayat Ini
Semuanya itu kutuliskan kepada kamu, supaya kamu yang percaya kepada nama Anak Allah, tahu, bahwa kamu memiliki hidup yang kekal.
1 Yohanes 5:13.
Diskusikanlah Hal Ini
Diskusikan bersama dengan teman-teman dalam kelompok belajar Anda tentang semua perubahan dan tantangan yang telah dibawa masuk oleh Allahke dalam kehidupan Anda, yang sekaligus hal itu menyatakan bahwa Diasedang bekerja di dalam kehidupan Anda.
Lakukanlah dalam Minggu Ini
Izinkanlah Allah untuk menyatakan kasih-Nya dengan cara Anda mulai mempersiapkan diri untuk memberkati setiap anggota keluarga dan tetangga-tetangga Anda atau mereka yang kekurangan, dalam satu bentuk pelayanan yang praktis. Laporkan kembali hasilnya kepada kelompok belajar Anda.
Tugas Tertulis untuk Diploma
Tuliskanlah pada satu atau dua lembar kertas tentang perbedaan-perbedaan antara kehidupan lama Anda dengan kehidupan baru Anda di dalam Tuhan Yesus Kristus yang sudah mulai muncul. Anda dapat mengacu kepada ayat-ayat yang ditunjukkan oleh rasul Yohanes dalam pelajaran ini.
Renungkanlah Ayat Ini, Kata demi Kata
Yohanes 5:24.


Alkitab menjanjikan kepada kita bahwa jika kita percaya kepada Injil, menerima Yesus sebagai Juruselamat dan Tuhan kita, dan membuat keputusan untuk mengikut Yesus dalam seluruh kehidupan kita, maka itu berarti bahwa kita berbalik dari kegelapan kepada terang dan dari kuasa Iblis kepada kuasa Allah, supaya mereka, oleh iman mereka kepada Allah, memperoleh pengampunan dosa dan mendapat bagian dalam apa yang ditentukan untuk orang-orang kudus. Kis. 26:18.
1. Bagaimana kita dapat merasa yakin?
Menjalani kehidupan sebagai seorang percaya berarti berjalan dengan iman, bukan berjalan dengan penglihatan mata jasmani. Oleh karena itu dapatkah kita mengetahui dengan pasti bahwa Allah telah benar-benar membebaskan kita dari cengkeraman kuasa kegelapan dan mengangkat kita ke dalamkerajaan Kristus yang dikasihi-Nya?
Bagaimana kita dapat memiliki iman yang penuh kepada Allah tanpa ada keraguan?
2 Korintus 5:7; Kolose 1:13; Ibrani 10:22.
Allah bukanlah manusia, sehingga Dia berdusta
Bilangan 23:19. Jawabannya terletak di dalam kepercayaan kepada apa yang dikatakan Allah di dalam firman-Nya. Itu berlaku untuk selamanya sebab Allah tidak pernah menyesali firman-Nya.
Allah menjanjikan keselamatan
Bacalah Mazmur 91:16b; Yesaya 45:17; Markus 16:16; Lukas 19:9; Kis.11:14, 16:31.
Allah mengatakan bahwa Dia telah menjadikan kita anak-anak Allah
Yohanes 1:12; Roma 8:15; 2 Kor. 6:18; Galatia 3:26, 4:5, 6; Efesus 1:5.
2. Inilah surat cinta dari Allah
Surat itu dituliskan oleh sahabat Yesus, yaitu Yohanes, yang sering disebut sebagai murid terkasih. Ia diilhami oleh Allah untuk menulis surat yangmenjawab pertanyaan khusus tentang bagaimana kita dapat mengetahui dengan pasti bahwa Allah telah hadir dan sedang bekerja di dalam kehidupan kita.

Yohanes berkata, “Semuanya itu kutuliskan kepada kamu, supaya kamu yang percaya kepada nama Anak Allah, tahu, bahwa kamu memiliki hidup yang kekal 1 Yohanes 5:13.
Kita dapat mengetahui bahwa kita adalah anak-anak Allah
Mengapa? Sebab kita dapat menunjuk kepada hal-hal baru yang sedang terjadi di dalam kehidupan kita dan di sekeliling kita yang tidak biasanya terjadi. Itu berarti bahwa Allah sedang bekerja. Walaupun kita gagal atau bahkan terjatuh pada suatu hari, namun Allah yang telah mulai bekerja di dalam kita, Dia pasti akan meneruskannya sampai pada kesudahannya.
1 Yohanes 3:2, 5:19; Filipi 1:6.
3. Dapatkah Anda melihat bahwa Allah sedang bekerja?
Apakah Roh Kudus sedang bekerja di dalam kehidupan Anda?
Roh Kuduslah yang terus-menerus memberikan kata-kata penghiburan ke dalam hati kita, untuk meyakinkan kita bahwa kita adalah anak-anak Allah. Oleh pertolongan-Nya kita dapat berseru: “Ya Abba, ya Bapa! Bacalah 1 Yohanes 3:24; Roma 8:15, 16; Galatia 4:6.

Mungkin Anda telah menemukan beberapa karunia rohani yang diberikan oleh Roh Kudus kepada Anda dan juga kepada setiap orang percaya.

Ketika satu ayat dalam Alkitab kelihatan seperti menyala dan berbicara kepada Anda, sebenarnya itulah Roh Kudus yang sedang mengajar Anda. Anda dapat memastikan bahwa Dia juga sedang membimbing Anda di dalam doa. Dan ketika hati Anda merasa gelisah karena dosa mulai datangmencobai Anda, maka Anda dapat memastikan bahwa Roh Kudus akanmendorong semangat Anda untuk memilih jalan yang kudus.
Apakah Anda telah serupa dengan Yesus?
Dulu, sebelum menerima Yesus sebagai Juruselamat dan Tuhan kita, kita hidup bagi diri kita sendiri, tetapi bukankah sekarang ada kasih dan kebaikan baru yang mendesak untuk ditunjukkan kepada kawan maupun lawan? Itulah buah-buah Roh, dan Allah sedang bekerja di dalam Anda. Bacalah 1 Yohanes 3:2.
Apakah kasih mengalir di dalam diri Anda?
Itu merupakan suatu tanda yang pasti bahwa Allah berada di dalam kehidupanAnda, sebab Allah itu kasih, 1 Yohanes 4:16.

Ketika Anda mulai hidup di dalam kasih Allah, Anda akan menyadari bahwa Anda juga mulai mengasihi Dia. Dia akan segera mengarahkan Anda untuk mengasihi orang lain dengan kasih yang akan Dia berikan kepada Anda, bahkan kasih semacam itu juga akan diberikan kepada mereka yang merasa sulit untuk mengasihi orang lain. Penuhilah hati Anda dengan pengharapan bahwa kasih yang baru ini akan membanjiri kehidupan keluarga Anda untuk dapat memberkati kedua orangtua dan sanak saudara Anda, walaupun mereka pernah memperlakukan Anda dengan tidak baik atau menelantarkanAnda di waktu lalu. Suami Anda atau isteri Anda akan diberkati oleh kehidupan baru Anda yang sudah muncul, dan mungkin sekali mereka akan mulai menanyakan kepada Anda, apa sesungguhnya yang sedang terjadi, 1 Yohanes 5:2, 3.
Apakah Anda mengasihi umat Allah?
Sebelumnya Anda mungkin berpikir bahwa umat Allah itu aneh atau bahkan mungkin lebih jelek daripada itu, namun sekarang Anda telah mendapatkan kasih yang baru bagi saudara-saudara Anda, kasih yang baru, yang mulaibertumbuh di dalam hati Anda, dan Anda mulai memilih untuk selalu berada bersama mereka.

Mungkin Anda mulai bertanya-tanya di dalam hati, hal-hal praktis apa yang dapat Anda lakukan untuk menolong saudara-saudara yang kurang berhasil dalam hidupnya. Baca 1 Yohanes 3:10, 14, 16, 19.
Apakah Anda berkata “tidak” kepada dosa?
Sebelumnya dosa telah mencengkeram Anda sehingga Anda selalu mengikuti apa yang dituntutnya, tetapi sekarang Anda tidak lagi mengambil jalan Anda sendiri, melainkan memilih jalan Allah. Setiap orang dapat terjatuh, namunAnda akan memperoleh kemenangan atas pikiran-pikiran jahat, kebiasaan-kebiasaan buruk dan tutur kata yang tidak baik. Bacalah 1 Yohanes 3:10.
Apakah Anda menaati perintah-perintah Allah?
Dulu kita tidak pernah menaati perintah-perintah Allah, atau kalaupun kita coba, ternyata kita tidak mampu, tetapi sekarang kita justru selalu ingin menaati perintah-perintah-Nya. Semakin sering kita menaati perintah-Nya,maka semakin besar kasih yang akan Dia curahkan kepada kita di dalam kehidupan kita. Bacalah 1 Yohanes 2:3-5, 5:3.
4. Untuk mengenal Allah lebih baik lagi — berjalanlah bersama Dia!
Amos 3:3 mengatakan kepada kita untuk lebih dahulu sepakat (berjanji) dengan Allah, baru kita dapat berjalan bersama-Nya. Semakin sering kita berjalan bersama dengan Dia, maka semakin banyak kita mengetahui bahwa kita memiliki hidup yang kekal, dan semakin mantap keyakinan kita untuk dapat masuk ke dalam hadirat Allah, Bapa kita, untuk meminta apa saja yangsesuai dengan kehendak-Nya.

Kita akan segera mengetahui bahwa jika kita berdoa sesuai dengan apa yangdiungkapkan Allah kepada kita, maka kita akan memperoleh apa saja yang kita minta kepada-Nya. Doa-doa yang dijawab adalah suatu tanda yang pastiatau bukti bahwa kita telah diterima dengan mantap di dalam Kerajaan Allah. Teruslah maju untuk mengenal Yesus lebih dalam lagi, 1 Yohanes 5:15-20.

Rumah Doa untuk Segala Bangsa
Berdoalah untuk Indonesia
Operation World halaman 292
195.000.000 orang dari rumpun Melayu,
87% terdiri dari umat Muslim dan aliran kepercayaan
Pertumbuhan yang luar biasa dari gereja selama 30 tahun
Terjadi penganiayaan akhir-akhir ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar